Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Sebagaimana menurut Nawawi (1990:64), bahwa metode deskriptif yaitu metode penelitian yang memusatkan perhatian pada masalah masalah-masalah atau fenomena yang bersifat aktual pada saat penelitian dilakukan, kemudian menggambarkan fakta-fakta tentang masalah yang diselidiki sebagaimana adanya diiringi dengan interpretasi yang rasional dan akurat.
Dengan demikian penelitian ini akan menggambarkan fakta-fakta dan menjelaskan keadaan dari obyek penelitian berdasarkan fakta-fakta yang ada dan mencoba menganalisa kebenarannya berdasarkan data yang diperoleh.
2.2. Informan
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Untuk dapat memperoleh informasi yang lebih jelas mengenai masalah penelitian yang sedang dibahas, maka dipergunakan teknik informan. Dalam penelitian peneliti menggunakan informan kunci (key informan) dan informan biasa. Informan kunci adalah informan yang mengetahui secara mendalam permasalahan yang sedang diteliti, sedangkan informan biasa adalah informan yang ditentukan dengan dasar pertimbangan mengetahui dan berhubungan dengan permasalahan saja. Atas dasar pertimbangan maka di tentukanlah informan kunci penelitian yaitu:
1. Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan 1 orang
2. Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Program 1 orang
3. Kasubdis Pendidikan Menengah Umum dan Kejuruan 1 orang
5. Pakar Pendidikan Kota Medan 3 orang
Sementara untuk memperkaya data yang akan diolah, maka diambil juga informan biasa dari masyarakat yang sedang menerima pelayanan pada Dinas Pendidikan Kota Medan. Dan dalam penelitian ini peneliti juga tidak menutup kemungkinan untuk menambah atau mengganti informan kunci yang telah ditetapkan.
2.3. Teknik Pengumpulan Data
Penelitian ini menggunakan dua teknik pengumpulan data yaitu:
1. Teknik Pengumpulan Data Primer
Teknik pengumpulan data primer yang digunakan yaitu berupa wawancara mendalam (In-Depth-Interview). Maksudnya yaitu melakukan pengumpulan data dengan mengajukan pertanyaan secara langsung dan terbuka kepada informan atau pihak-pihak yang terkait dan memiliki relevansi terhadap masalah yang berhubungan dengan penelitian.
2. Teknik Pengumpulan Data Sekunder
Teknik pengumpulan data sekunder yaitu pengumpulan data yang dilakukan melalui studi kepustakaan, seperti: Studi Dokumentasi (Documentary), yaitu dengan menggunakan catatan-catatan yang ada di lokasi serta sumber-sumber lain yang relevan dengan obyek penelitian.
2.4. Teknik Analisa Data
Teknik analisa data yang dipergunakan adalah teknik analisa data deskriptif kualitatif, yaitu data yang diperoleh melalui teknik pengumpulan data kemudian akan diinterpretasikan secukupnya sesuai dengan tujuan penelitian yang telah dirumuskan. Data yang diperoleh dari hasil wawancara akan diuraikan secara deskriptif dan dianalisa secara kualitatif.