SKRIPSI PELAKSANAAN PENGAJARAN OLAHRAGA SENAM OLEH GURU PENJAS DI SEKOLAH DASAR

Sunday, January 24, 2016
(0016-PENDOLRA) SKRIPSI PELAKSANAAN PENGAJARAN OLAHRAGA SENAM OLEH GURU PENJAS DI SEKOLAH DASAR

BAB II 
PENGOLAHAN DATA

2.1.Deskriptif Data
Sesuai permasalahan dan penjelasan yang telah diuaraikan sebelumnya, maka data yang diolah dalam penelitian ini adalah data tentang pelaksanaan pengajaran olahraga senam di Sekolah Dasar Negeri Gugus 1 di Kecamatan Marpoyan Damai Kota Pekanbaru. Kemudian pembahasan mengenai pelaksanaan pengajaran olahraga senam di Sekolah Dasar Negeri Gugus 1 di Kecamatan Marpoyan Damai Kota Pekanbaru dibatasi dan ditinjau dari aspek:
1) Pelaksanaan pembelajaran,
2) Metode pengajaran,
3) Sarana dan prasarana, dan
4) Pelaksanaan evaluasi.
2.1.1. Gambaran Pelaksanaan Pengajaran Olahraga Senam di Sekolah Dasar Negeri Gugus 1 di Kecamatan Marpoyan Damai Kota Pekanbaru ditinjau dari Aspek Pengajaran
Berdasarkan data yang diperoleh tentang pelaksanaan pembelajaran olahraga senam jika ditinjau dari hal aspek pelaksanaan pengajaran, dari 15 responden memberikan tanggapan tentang apakah Bapak/Ibu mengajarkan senam ketangkasan (berdiri dengan satu kaki)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 11 orang atau dengan persentase 73,3%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 4 orang atau dengan persentase 26,7%. Kemudian dalam hal mengajarkan peregangan dan senam pelemasan (membungkukkan badan, mengayunkan tangan keberbagai arah, dan peregangan persendian)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 11 orang atau dengan persentase 73,3%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 4 orang atau dengan persentase 26,7%.
Selanjutnya mengajarkan senam ketangkasan tanpa alat (lompat ditempat, dan meloncat-loncat)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 11 orang atau dengan persentase 73,3%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 4 orang atau dengan persentase 26,7%. Sedangkan mengajarkan senam ketangkasan sederhana (berguling kedepan, gerakan meloncat ditempat dan mengubah arah, berjalan di atas garis lurus, berjalan lurus dengan mata tertutup, dan melompat-lompat dengan satu kaki)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 10 orang atau dengan persentase 66,7%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 5 orang atau dengan persentase 33,3%.
Kemudian dalam hal mengajarkan senam dasar (melompat ditempat dan mendarat dengan posisi baik, lompatan dengan melompati benda, dan melompat dan mendarat dengan baik)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 11 orang atau dengan persentase 73,3%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 4 orang atau dengan persentase 26,7%. Dan mengajarkan senam lantai (menahan tubuh satu tangan, dan menirukan kucing berjalan)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 7 orang atau dengan persentase 46,7%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 8 orang atau dengan persentase 53,3%.
Guru mengajarkan senam ritmik dasar (melakukan gerakan memutar lengan, dan gerakan menepuk lutut)?, responden yang memilih jawaban "Ya"
sebanyak 12 orang atau dengan persentase 80%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 3 orang atau dengan persentase 20%. Dan mengajarkan senam kelentukan dan kelenturan (duduk seluncur mencium lutut, dan meliukkan badan)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 11 orang atau dengan persentase 73,3%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 4 orang atau dengan persentase 26,7%. Serta yang senam ketangkasan dengan alat (Lompat tali secara individu, dan lompat gelang rotan)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 11 orang atau dengan persentase 73,3%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 4 orang atau dengan persentase 26,7%.
Pada aspek mengajarkan senam lantai tanpa alat (rolling ke depan, rolling ke belakang, dan kop stand)!, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 10 orang atau dengan persentase 66,7%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 5 orang atau dengan persentase 33,3%. Kemudian dalam hal mengajarkan senam lantai dengan alat (roll tanpa awalan diatas punggung kawan, dan roll dengan awalan diatas punggung kawan)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 10 orang atau dengan persentase 66,7%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 5 orang atau dengan persentase 33,3%.
Selanjutnya mengajarkan senam ritmik (bergerak ke depan dan ke belakang sesuai dengan irama, bergerak serong kiri, kanan, depan, dan belakang, dan bergerak ke belakang dan ke depan)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 12 orang atau dengan persentase 80%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 3 orang atau dengan persentase 20%. Dan mengajarkan senam irama terstruktur (gerak jalan jingkat ke samping dan ke depan, rangkaian gerak senam irama beregu, dan koordinasi dalam kelompok)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 12 orang atau dengan persentase 80%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 3 orang atau dengan persentase 20%. Sedangkan senam kebugaran dasar (kayang dengan berpasangan dan bantuan dinding, meroda dengan bantuan teman atau guru, mencium lutut sambil duduk dan berdiri, dan roll ke depan dan ke belakang dengan bantuan guru)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 10 orang atau dengan persentase 66,7%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 5 orang atau dengan persentase 33,3%.
Kemudian mengajarkan senam peregangan dan pelemasan (latihan kayang, dan rolling ke depan dan ke belakang)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 8 orang atau dengan persentase 53,3%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 7 orang atau dengan persentase 46,7%. Dan mengajarkan senam ketangkasan dengan alat (lompat kangkang lanjutan, dan lompat jongkok)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 10 orang atau dengan persentase 66,7%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 5 orang atau dengan persentase 33,3%.
Selanjutnya mengajarkan senam penyembuhan (benturan pada otot paha, dan latihan untuk otot perut)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 9 orang atau dengan persentase 60%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 6 orang atau dengan persentase 40%. Adapun mengajarkan senam pembentukan (latihan daya tahan jantung)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 7 orang atau dengan persentase 46,7%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 8 orang atau dengan persentase 53,3%. Dan senam pemanasan dan pendinginan (senam pemanasan, dan senam pendinginan)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 10 orang atau dengan persentase 66,7%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 5 orang atau dengan persentase 33,3%. Terakhir mengajarkan senam Riau sehat (gerakan pemanasan, dan gerakan senam yang pertama)?, responden yang memilih jawaban "Ya" sebanyak 10 orang atau dengan persentase 66,7%, sedangkan responden yang memilih jawaban "Tidak" sebanyak 5 orang atau dengan persentase 33,3%. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Artikel Terkait

Previous
Next Post »